Pages

Berwudhuk di Rumah Lebih Utama

بسم الله الرحمن الرحيم

Tahukah anda bahwasanya berwudhu di rumah lalu pergi sholat berjamaah di mesjid adalah lebih utama daripada mendatangi mesjid dalam keadaan tidak berwudhu lalu baru berwudhuk di sana?

Dalil yang menunjukkan atas hal ini adalah hadits Abu Hurairah radhiallahu ‘anhu, bahwasanya Rasulullah صلى الله عليه وسلم bersabda:

صَلَاةُ الْجَمِيعِ تَزِيدُ عَلَى صَلَاتِهِ فِي بَيْتِهِ وَصَلَاتِهِ فِي سُوقِهِ خَمْسًا وَعِشْرِينَ دَرَجَةً فَإِنَّ أَحَدَكُمْ إِذَا تَوَضَّأَ فَأَحْسَنَ وَأَتَى الْمَسْجِدَ لَا يُرِيدُ إِلَّا الصَّلَاةَ لَمْ يَخْطُ خَطْوَةً إِلَّا رَفَعَهُ اللَّهُ بِهَا دَرَجَةً وَحَطَّ عَنْهُ خَطِيئَةً حَتَّى يَدْخُلَ الْمَسْجِدَ

“(Pahala) sholat berjamaah (di mesjid) melebihi (pahala) shalatnya di rumahnya dan di pasarnya sebanyak dua puluh lima derajat, karena sesungguhnya jika kalian berwudhu dengan baik lalu mendatangi mesjid -tidak ada tujuan lain kecuali untuk melaksanakan shalat- tidaklah dia mengayunkan satu langkah melainkan Allah akan mengangkat derajatnya dengan langkah tersebut dan menghapus satu dosa darinya sampai dia memasuki mesjid.” [HR Al Bukhari (477) dan Muslim (649)]

والحمد لله رب العالمين